IT CONSULTING
Sejalan dengan berkembangnya teknologi di zaman modern ini, seseorang yang mempunyai skill dan up date dengan zaman akan berkembang dan maju dengan cepat. Terutama jika seseorang tersebut adalah lulusan jurusan IT yang menjanjikan kompetisi ketat dan salary yang tinggi. Salah satu pekerjaan yang dapat diambil adalah Konsultan IT, apakah Konsultan IT tersebut ?
Technical Consultant atau Konsultan IT adalah seorang ahli di bidang IT dengan tujuan memberikan masukan mengenai permasalahan IT. Pada umumnya, para penyedia jasa Konsultan IT menguasai permasalahan software development dalam artian luas dan pada level yang lebih tinggi. Tugas yang diembannya masuk dalam kategori software consulting.
Baca juga : 7 Sertifikasi Keamanan Informasi Paling Dicari
Ada beberapa Skill yang harus dimiliki oleh Konsultan IT Perusahaan, yaitu sebagai berikut :
- Menguasai dan berpengalaman pada bisnis enterprise tertentu.
- Menguasai IT secara luas.
- Menguasai permasalahan software yang direkomendasikan sebagai solusi kepada klien.
- Menguasai tulis menulis dengan baik dalam bahasa Inggris maupun Indonesia.
Secara umum Konsultan IT Perusahaan memiliki tanggung jawab sebagai berikut:
- Menyelesaikan masalah klien.
- Membuat laporan tugas harian.
- Menguji produk dan aplikasi.
- Mendokumentasikan proses dan instruksi aplikasi.
- Memecahkan masalah software.
- Memunculkan ide-ide baru.
- Melakukan seminar atau pelatihan
Selain itu, tugas Konsultan IT Perusahaan secara umum adalah:
- Memberikan masukan terkait permasalahan IT yang sedang dihadapi klien.
- Membuat laporan, proposal atau dokumen mengenai desain software secara umum.
- Mengadakan pelatihan bagi para klien pengguna software yang direkomendasikan.
Perusahaan Berkembang
Pengertian perusahaan berkembang adalah perusahaan yang memproduksi barang sesuai dengan pesanan atau made by order. Secara usia, perusahaan berkembang tergolong masih muda, gaji yang
didapatkan pegawai terus meningkat sesuai dengan penjualan produk,
manajemen yang kian meningkat dan semakin efisien dari tahun-tahun
sebelumnya. Intinya, ciri-ciri perusahaan berkembang adalah:
- Memproduksi barang atau jasa jika ada pesanan (made by order)
- Usia perusahaan tergolong muda
- Salary karyawan terus meningkat (yang semula rendah beranjak naik perlahan-lahan)
- Manajemen perusahaan kian membaik seiring bertambahnya usia namun belum tergolong stabil.
Baca juga : 3 Jenis Pelatihan SDM Untuk Karyawan
Jika dikorelasikan, keuntungan yang didapatkan oleh perusahaan berkembang dengan menggunakan Jasa Konsultan IT Perusahaan adalah:
- Proses produksi perusahaan berkembang, akan lebih cepat dengan adanya software desain produk yang telah dikonsultasikan dengan pihak Konsultan IT Perusahaan.
- Pihak Konsultan IT Perusahaan akan memaksimalkan progress perusahaan dengan membantu membuat dan juga mengoptimalikan software perusahaan dengan hasil akhir yang menarik.
- Perusahaan berkembang bisa meningkatkan aktivitas produksinya dengan melakukan proses advertising yang lebih aktif dan lebih maksimal dari sebelumnya.
- Konsultan IT Perusahaan akan membantu mendesain sistem yang baru, baik itu sistem produksi, sistem distribusi maupun sistem periklanan yang memiliki banyak kelemahan.
- Skill karyawan di perusahaan bisa ditingkatkan dengan bantuan IT training skill.
Artikel lain : Adakah Manfaat dan Keuntungan SEO Bagi Sebuah Bisnis?
Konsultan IT Perusahaan tidak hanya kolega bisnis yang memecahkan masalah hardware dan software IT, tetapi dapat membantu perusahaan berkembang lebih mudah untuk menjadi perusahaan maju dengan cepat. Selain itu Konsultan IT Perusahaan juga terlibat langsung dengan proses bisnis yang ditekuni klien sekaligus praktisi yang handal. Semoga penjelasan mengenai artikel ini bermanfaat mohon maaf apabila ada kesalahan, sampai jumpa di lain kesempatan.
Silahkan kunjungi artikel menarik lainnya disini :
Peran Penting Konsultan IT Untuk Perusahaan Berkembang
4/
5
Oleh
Unknown